Pengertian Fibrosis Kistik
Penyakit ini diartikan sebagai salah satu penyakit genetic, yang kemudian dapat menyebabkan penderitanya mengalami timbulnya secret tak normal dalam kelenjar yang akhirnya dapat mengganggu saluran pencernaan dan paru-paru.
Penyebab Fibrosis Kistik
Telah disebutkan dalam pengertianya bahwa penyakit ini disebabkan oleh faktor genetic atau keturunan, dimana secara khusus dapat dijelaskan lagi bahwa telah terjadi gangguan pada gen yang berfungsi untuk mengendalikan pembentukan protein atau mengatur perpindahan klorida dan natrium, yang pada akhirnya juga akan mempengaruhi kelenjar.
Gejala Fibrosis Kistik
Jika penderita adalah anak bayi maka akan mengalami gejala yang diantaranya adalah pertambahan berat badan yang buruk. Selain itu penderita juga akna mengalami gangguan pada fungsi paru-paru yang terdapat lendir kental. Lendiri ini yang mengakibatkan penyumbatan dan awal mula timbulnya peradangan. Jika penyumbatan semakin menebal itu dikarenakan saluran udara terus terisi lendir, yang lama-lama akan menjadi infeksi berkepanjangan.
Diagnosis Fibrosis Kistik
Tujuan dari diagnosis penyakit ini adalah menemukan penyebab, gejala serta tingkatan penyakit yang nantinya juga berperan dalam menentukan tingkatan penyakit untuk menentukan dasar dalam pengobatan yang sesuai. Dan kesemua itu dilakukan melalui pemeriksaan yang berhubungan dengan organ paru-paru penderita.
Pengobatan Fibrosis Kistik
Setelah hasil diagnosis ditemukan, maka kemudian dilanjutkan dengan langkah pengobatan yang tetap merunut kepada tingkatan penyakit yang ditemukan dalam diagnosis. Dan pada dasarnya pengobatan penyakit ini meliputi tindakan fisik dan psikis untuk membantu penderita sembuh dari penyakitnya. Jika diagnosis menemukan bahwa penyakit ini masih tergolong ringan maka upaya pengobatan yang dilakukan masih dapat berupa pemberian asupana makanan sehat disertai aktifitas fisik yang menyehatkan. Namun jika penyakit ini sudah tergolong berat, maka tindakan pengobatan yang harus dilakukan adalah pembedahan dan mengkonsumsi obat yang bertujuan untuk menarik kembali cairan ke dalam usus.